Bangka Tengah- suarababel- Mantan Kepala Desa Melabun Kecamatan Sungaiselan Kabupaten Bangka Tengah, Darsono menorehkan pencapaian ciamik dalam penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Meskipun hadir sebagai pendatang baru dalam kancah politik daerah tersebut, pria yang diusung Partai Demokrat sebagai calon anggota DPRD Kabupaten Bangka Tengah, melesat tinggi meraih perolehan suara dari masyarakat.
Pria yang masih berusia muda ini, sukses mendulang suara pada daerah pemilihan (dapil) II Bangka Tengah, yang meliputi Kecamatan Sungaiselan dan Simpang katis.
Berdasarkan hasil pleno rekapitulasi penghitungan suara pada Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di dapil II, peserta pemilu nomor urut 1 ini mampu bertengger diposisi teratas, dari 10 calon lain yang diusung Partai Demokrat.
Mantan Kades Desa Melabun 2 periode ini, sukses meraup 2.232 suara dalam pemilu yang digelar, Rabu (14/02/2024) lalu.
Atas kemenangan itu, sudah hampir dipastikan Darsono akan melenggang mulus meniti karir barunya sebagai anggota DPRD Kabupaten Bangka Tengah masa jabatan 2024 – 2029.
Menanggapi pencapaian tersebut, belakangan ini sejumlah ucapan selamat pun mengalir deras. Salah satunya dari Kepala Desa Melabun, Yusup. Pihaknya atas nama pribadi, mewakili pemerintah desa dan masyarakat setempat mengucapkan selamat untuk Pak Darsono.
“Kami bersyukur mengetahui kesuksesan Pak Darsono, beliau membuat catatan sejarah baru”, ucapnya. Tentunya lanjut Kepala Desa ini, kami berharap saat nanti beliau ( Darsono.red) bertugas di gedung rakyat, dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya terutama untuk masyarakat dapil II Bangka tengah, termasuk masyarakat Desa Melabun.
“Kami mengantar dengan doa, agar perjalanan Pak Darsono dalam meniti karirnya di panggung politik terus menemui kesuksesan, serta yang lebih penting memberikan kontribusi dan kemanfaatan bagi masyarakat,” ujarnya.
Sebelum mengakhiri pembicaraan, Yusup juga menyampaikan rasa bangga terhadap apa yang telah diraih mantan pimpinannya itu.
“Kami bangga, Alhamdulillah ada putra desa yang akan menjadi wakil kita di gedung DPRD Bangka tengah, Insya Allah membawa harapan baik ke depan,”ucapnya sambil tersenyum.
Hasil liputan SUARABABEL.COM di lapangan, sejumlah ucapan selamat juga kepada Darsono terus berdatangan dari sejumlah kalangan, baik dari unsur pemerintah, swasta maupun dari masyarakat umum. (Ruslan/rn).
Selalu support dalam hal yang bertujuan memajukan kesejahteraan masyarakat umum terkhusus diwilayah bangka tengah. Sukses terus untuk semua yang sudah terpilih yang menjadi wakil rakyat!.